Wednesday, October 23, 2013

Browse » home» » » » » » » » Menjalankan Sosial Media Marketing di Bisnis Online

Menjalankan Sosial Media Marketing di Bisnis Online

Tentunya anda sudah pernah mengetahui atau pernah mendengar kata-kata social media marketing atau istilah indonesianya sama dengan pemasaran dengan menggunakan social media, pasti anda tau kan. Social media marketing adlah upaya yang ditingkatkan untuk pemasaran secara online yang dapat menciptakan suatu kevisibilitas dan eksistensi bisnis anda seprti di facebook, twitter dan Digg.

Social media marketing banyak dibutuhkan karena dengan menggunakan social media adalah hal yang paling efektif yang dapat digunakan untuk berkomunikasi dan dapat secara langsuneg menerima kritikan dari konsumen tentang produk bisnis online anda. Ini juga menjadi faktor terpenting untuk meningkatkan peringkat website anda di search engine sehingga akan mendatangkan konsumen yang lebih banyak di website anda.

Dilihat dari cara penggunaan social media oleh masyarakat yang paling banyak dibuka adalah situs facebook dan twitter, oleh karnea itu ini adalah kesempatan yang besar untuk amda supaya mampu meningkatkan nilai tambah dari proses pemasaran yang lebih efektif supaya bisnis online anda berkembang.

Tapi terkadang terjadi kecurangan di beberapa webmaster di internet marketing yang melakukan proses promosi dengan cara yang terlalu berlebihan sehingga mengakibatkan spam. Dan perlu anda ingat jika menggunakan situs jejaring sosial adalah sesuatu yang digunakan untuk tujuan sosial yang bermaksud untuk menjadikan social media sebagai media perkenalan satu sama lain yang dapat membangu pertemanan yang dari jarak jauh.

Perhatikan juga beberapa point yang perlu anda ingat sehingga tidak akan membuat anda salah pemahaman tentang pemasaran dengan menggunakan social media marketing.

Gunakan jaringan sosial dengan benar
Yang pertama yang perlu ditekankan adalah guna dari social media adalah untuk menjalin suatu pertemanan jarak jauh, Oleh karena itu perlu anda upayakan untuk saling berbagi informasi satu sama lain yang bermanfaat dan mendidik. Jangan pula tergesa-gesa dalam melakukan transaksi dengan orang yang baru anda kenal . Jika anda sudah cukup lama mengenalnya anda dapat berteman dan berpromosi kepadanya dan jika mereka tidak berniat untuk membeli produk anda, tidak perlu berkecewa karena masih ada banyak lagi yang membutuhkan produk anda.

Rencanakan strategi pemasaran sosial media
Perangkat social media yang perlu anda tentukan adalah dengan siapa anda akan melakukan pembaharuan produk setiap hari dalam mempromosikannya, yang dapat menjalankan social media harusnya anda sendiri. Anda juga bisa membuat strategi yang konsisten untuk menjalankan bisnis online anda.

Buatlah jadwal waktu sosial media Anda
Tentunya saat bermain social media anda pasti lupa waktu. Agar waktu anda tidak terbuang sia-sia anda dapat mempuat jadwal penggunaan waktu yang sesuai untuk berpromosi di social media. Hanya dalam beberapa jam saja per hari tidak perlu berlama-lama

Tentukan dan cari pelanggan
Lakukanlah riset terlebih dahulu pada calon pelanggan Anda. Di mana kira-kira pelanggan atau calon pelanggan Anda berkumpul secara online. Apakah mereka memiliki sebuah komunitas tertentu? Memang membutuhkan waktu, namun Anda akan lebih mudah masuk kedalam dunia mereka jika Anda telah mengenal mereka secara mendalam.

Aktif berkomunikasi dan belajarlah mendengarkan
Jika anda mau hubungan komunikasi anda dengan konsumen menjadi terjalin lebih baik, anda harus selalu siap berkominikasi dengan konsumen yang membutuhkan anda. Dengan cara itu anda dapat mempererat hubungan anda dengan konsumen dan anda harus mau dikritik oleh konsumen.

Edukasi bukan menggurui
Untuk melakukan promosi anda jangan secara terang terangan dan harusnya anda mampu memahami keinginan konsumen. Saat anda tau apa yang konsumen inginkan anda dapat menyelipkan suatu perkataan yang dapat meng edukasikan sebagai promosi produk bisnis anda. Contohnya saja, ada teman anda yang sering kelelahan anda dapat mengedukasikannya denegan cara memberikan ilmu tentang pentingnya hidup sehat di jaman sekarang ini, dan anda juga bisa memberikan promosi produk anda yang dapat menambah stamina konsumen anda, nah dengan cara itu konsumen merasa nyaman saat anda berpromosi di social media.

Berilah nilai tambah dan cepat tanggap
Jika konsumen menginginkan sesuatu produk yang tidak sedang anda promosikan tak apa anda harus menggunakan cara yang terpaling efisien yaitu menambahi nilai produk yang anda promosikan sehingga menarik keinginan konsumen, semakin anda tanggap dengan apa yang konsumen inginkan maka konsumen juga akan senang dengan pelayanan anda di social media marketing yang anda guankan untuk media promosi.

Itu adalah beberapa cara yang dapat anda gunakan untuk promosi di social media marketing dan semoga informasi ini mampu membuat anda semangat dalam mengembangkan bisnis anda. Semoga sukses

No comments:

Post a Comment